Tenggulangbaru.id – PSM Makassar dan Semen Padang akan saling berhadapan di Pekan ke-28 BRI Liga 1 2024/2025. Pertandingan antara PSM Makassar vs Semen Padang akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, pada Kamis 10 April 2025 pukul 15.30 WIB, dapat ditonton melalui live streaming Vidio dan siaran langsung Indosiar.
PSM Makassar berada di peringkat ke-8 klasemen BRI Liga 1 dengan 40 poin. Secara matematis, mereka belum aman dari zona degradasi. PSM masih butuh tambahan poin dan itu akan diwujudkan pada duel lawan Semen Padang.
Semen Padang dalam kondisi genting. Mereka ada di peringkat ke-17 klasemen, dengan 22 poin. Kabau Sirah kini tertinggal empat poin dari Persis Solo yang berada di zona aman. Jika gagal dapat poin dari laga ini, situasi yang dihadapi Semen Padang sangat pelik.
Pada duel putaran pertama lalu, yang dimainkan di Stadion H. Agus Salim, kedua tim bermain imbang 1-1. Semen Padang unggul lebih dulu lewat gol Gala Pagamo. PSM membalas melalui gol Latyr Fall.
Laga pekan ke-28 menandai kembalinya BRI Liga 1 setelah diliburkan lebih dari tiga pekan. Sebelumnya kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia itu rehat sejenak karena agenda FIFA Matchday dan libur Lebaran.
Saat ini, PSM Makassar menduduki peringkat kedelapan klasemen sementara BRI Liga 1 dengan torehan 40 poin. Sementara itu, Semen Padang berada di zona degradasi atau peringkat ke-17 dengan nilai 22.
Duel yang mempertemukan dua tim dengan basis suporter besar ini diprediksi berjalan sengit dan menarik. Berikut ini Bola.com menyajikan prediksi pertandingannya.
Kedua tim datang dengan ambisi yang sama. Tim Juku Eja bertekad mengamankan poin penuh untuk merangsek ke posisi lima besar. Sekaligus kembali ke jalur kemenangan, setelah pekan sebelumnya hanya bermain imbang 2-2 kontra Persik Kediri (11/3/2025).
Sementara itu, Semen Padang mengusung misi bangkit demi menjauh dari zona merah. Selain itu, pada partai terakhir mereka juga gagal mendulang poin. Kabau Sirah dibabat habis Persib Bandung 1-4 pada 10 Maret 2025.
Tidak hanya segi peringkat, PSM juga mendapatkan hasil lebih baik ketimbang tim tamu dalam lima pertandingan terkini. Tim Juku Eja mampu mengukir dua kali menang, dua imbang, dan sekali kalah.
Adapun tim besutan Eduardo Almeida tersebut hanya mampu membukukan sekali kemenangan, dua seri, serta dua kali tumbang dari lima laga terakhir yang dijalani.
Armada Bernardo Tavares itu lebih diunggulkan dalam laga ini mengingat Semen Padang masih terpuruk di papan bawah. PSM juga menempati urutan kedua pertahanan terbaik dengan baru kebobolan 26 gol.
Skuad Juku Eja ada di bawah Persib yang kemasukan 24 kali. Bandingkan dengan Semen Padang yang sejauh ini sudah kebobolan 53 gol. Tim Kabau Sirah berstatus tim paling banyak kemasukan musim ini.
Tavares diprediksi akan menurunkan skuad lengkap dengan formasi 4-1-4-1.
Lini depan dipercayakan kepada Balotelli. Penyerang bernomor punggung 87 itu akan mendapat dukungan dari Victor Dethan dan Nermin Haljeta di sisi sayap.
Haljeta kembali digeser untuk bermain melebar, sementara lini tengah, Daisuke Sakai dan Ananda Raehan akan mengalirkan bola, dan Akbar Tanjung bertugas memutus serangan lawan.
Empat pemain bertahan tetap diisi oleh Yuran Fernandes, Aloisio Soares, Syahrul Lasinari, dan Victor Luiz.
Reza Arya Pratama tetap menjadi pilihan utama di bawah mistar meski sempat cedera.
Di sisi lain, Semen Padang kehilangan dua pilar utama, Alhassan Wakaso dan Tin Martic, karena akumulasi kartu merah.
Meski demikian, Semen Padang masih memiliki pemain pengganti yang cukup berkualitas.
Posisi kiper akan diisi Arthur, di depannya, Bima Reksa dan Rosad Setiawan bertugas sebagai palang pintu.
Dwi Nofiansyah dan Melcior Majefat melengkapi barisan pertahanan.
Di lini tengah, Filipe Chaby dan Dimas Saputra menjadi pengatur serangan.
Firman Juliansyah serta Gala Pagamo beroperasi dari sisi sayap.
Untuk lini depan, duet Bruno Gomes dan Cornelius Stewart dipercaya sebagai mesin gol.
Berikut ini perkiraan susunan pemain awal kedua tim:
Dalam lima pertemuan terakhir, kedua tim memiliki rekor imbang: sama-sama menang dua kali dan satu laga lainnya berakhir seri.
Berikut ini lima pertandingan terakhir kedua tim:
Mesin PSM dalam kondisi mental yang baik usai menang di ASEAN Champions Cup. Yuran Fernandes yang sempat absen beberapa laga sudah kembali dan tampil bagus. Kembalinya Yuran Fernandes dalam performa apik jadi faktor kunci bagi PSM.
Semen Padang belum bisa memainkan bek Tin Martic karena akumulasi kartu. Tentu ini adalah keruguian besar bagi Kabau Sirah. Sebab, dia adalah pemain penting di lini belakang. Sementara, Semen Padang kinerja mereka di lini belakang sangat rapuh.
Prediksi skor akhir:Â
PSM Makassar 2-1 Semen Padang.
Link live streaming PSM Makassar vs Semen Padang dalam lanjutan jadwal BRI Liga 1 2024/2025, dapat disaksikan via Vidio pada Kamis, 10 April 2025, mulai pukul 15.30 WIB. Selain itu, laga ini tersedia dalam layanan free to air (FTA) di TV Indosiar.
Link Live Streaming PSM Makassar vs Semen Padang:
DISCLAIMER: Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan BRI Liga1 2024/2025 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Kamis 10 April 2025
Jumat 11 April 2025
Sabtu 12 April 2025
Minggu 13 April 2025
Baca Juga: Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Tinggalkan Balasan