Jadwal Pencairan Dana PIP SD, SMP, SMA Tahun 2025

By 17 jam lalu 2 menit membaca

Program Indonesia Pintar (PIP) 2025 merupakan upaya pemerintah mendukung pendidikan siswa dari keluarga kurang mampu. Simak jadwal dana cair PIP 2025 Kemendikbud di dalam artikel ini untuk siswa SD, SMP, SMA, SMK.

Artikel ini juga akan membahas cara cek status penerima PIP 2025 hingga besaran bantuan yang diberikan.Dilansir dari Kemdikbud, PIP bertujuan mendukung akses pendidikan agar siswa dapat bersekolah tanpa terkendala masalah biaya.

Bantuan ini mencakup jenjang pendidikan mulai dari SD, SMP, SMA, dan SMK. Pencairan dana PIP 2025 dilakukan secara bertahap.

Jadwal pencairan dana PIP 2025

Berikut adalah jadwal pencairan dana PIP 2025:

  1. Termin 1: Februari-April 2025
    Dana ini khusus disalurkan kepada siswa yang juga menerima Kartu Indonesia Pintar (KIP).
  2. Termin 2: Mei-September 2025
    Dana ini diberikan kepada siswa yang diusulkan Dinas Pendidikan dan telah ditetapkan melalui SK Nominasi.
  3. Termin 3: Oktober-Desember 2025
    Dana ini diberikan kepada siswa yang masuk kategori termin 1 dan 2.

Cara Cek Daftar Penerima PIP 2025

Untuk memeriksa daftar penerima PIP 2025, ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Masuk ke laman resmi PIP (https://pip.kemdikbud.go.id/home_v1)
  2. Isi kolom yang tersedia dengan NISN dan NIK siswa.
  3. Masukkan kode captcha untuk verifikasi keamanan.
  4. Pastikan semua data terisi dengan benar.
  5. Klik tombol “Cek Penerima PIP” untuk melihat status penerimaan.

Besaran Dana PIP 2025

Bantuan dana dari PIP berbeda-beda tergantung pada jenjang pendidikan siswa:

  1. SD/Sederajat:
    • Kelas I – V: Rp450 ribu per tahun
    • Kelas VI: Rp225 ribu per tahun
  2. SMP/Sederajat:
    • Kelas VII – VIII: Rp750 ribu per tahun
    • Kelas IX: Rp375 ribu per tahun
  3. SMA/Sederajat:
    • Kelas X – XI: Rp1,8 juta per tahun
    • Kelas XII: Rp900 ribu per tahun

Dana akan disalurkan langsung ke rekening siswa atau orang tua melalui bank mitra yang ditentukan, seperti Bank BRI, BNI, atau Mandiri.

Baca Juga: Alur Pencatatan di DTKS Agar Dapat Bantuan PIP

Pemanfaatan Dana PIP

Dana PIP dirancang untuk mendukung kebutuhan pendidikan siswa. Penggunaan yang disarankan meliputi:

  • Pembelian perlengkapan sekolah, seperti seragam, buku, dan alat tulis.
  • Pembayaran biaya transportasi ke sekolah.
  • Mendukung biaya ekstrakurikuler atau kegiatan pendidikan lainnya.

Dana ini tidak diperbolehkan digunakan untuk kebutuhan di luar pendidikan agar tujuan program dapat tercapai.

Dengan adanya program PIP, pemerintah berharap dapat meningkatkan akses pendidikan di seluruh Indonesia dan meringankan beban keluarga, sehingga anak-anak dapat fokus belajar tanpa terkendala masalah biaya.

Demikian informasi mengenai cara cek status penerima, jadwal, dan besaran bantuan PIP 2025. Dengan itu diharapkan penerima dapat memanfaatkan dana tersebut secara optimal.

Artikel Terkait:

___________________
Agar anda tidak ketinggalan informasi terbaru di Tenggulangbaru.id, anda bisa join di Channel WA Tenggulangbaru.id dengan KLIK DI SINI. Selain itu Anda dapat menyimak update berita lainnya di tenggulangbaru.id dengan mengakses Google News.
___________________

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Recent Posts

x
x
Jadwal Pencairan Dana PIP SD, SMP, SMA Tahun 2025
Menu
Cari
Bagikan
Lainnya
0%